Advertisement

KKN UMY Bantu UMKM Bakpia di Kulonprogo Manfaatkan Instagram & Youtube

Media Digital
Rabu, 28 April 2021 - 13:27 WIB
Budi Cahyana
KKN UMY Bantu UMKM Bakpia di Kulonprogo Manfaatkan Instagram & Youtube Program Kuliah Kerja Nyata Pembelajaran dan Pemberdayaan Masyarakat (KKN-PPM) Universitas Muhammadiyah Yogyakarta di Dusun Karangsewu, Desa Sewugalur, Kecamatan Galur, Kabupaten Kulonprogo, memberdayakan UMKM Bakpia Tutut memanfaatkan teknologi informasi. - Istimewa

Advertisement

Harianjogja.com, KULONPROGO—Program Kuliah Kerja Nyata Pembelajaran dan Pemberdayaan Masyarakat (KKN-PPM) Universitas Muhammadiyah Yogyakarta di Dusun Karangsewu, Desa Sewugalur, Kecamatan Galur, Kabupaten Kulonprogo, memberdayakan UMKM Bakpia Tutut memanfaatkan teknologi informasi.

KKN yang berlangsung pada 30 Juli -29 Agustus 2020 itu melibatkan tujuh mahasiswa dan dibimbing Dr Fadia Fitriyanti, S.H.,M.Hum.,M.Kn, dosen Program Studi Ilmu Hukum Fakultas Hukum UMY.

Advertisement

“Tujuan kegiatan ini adalah berusaha meningkatkan produksi Bakpia Tutut selama Pandemi dan membuat official account Bakpia Tutut di Instagram dan Youtube sebagai salah satu cara branding produk selama masa pandemi,” kata Fadia.

KKN IT UMY 112 melakukan pembuatan akun Instagram  Bakpia Tutut sebagai salah satu upaya branding secara online. Pada program ini  kelompok 112 KKN IT UMY melaksanakan foto produk sebagai salah satu rangkaian  program kerja tersebut. Hasil foto produk akan di unggah pada Instagram Bakpia Tutut. Dengan harapan produk Bakpia Tutut dapat dikenal oleh seluruh lapisan  masyarakat melalui media sosial instagram. Kegiatan ini melibatkan seluruh anggota  KKN IT UMY 112.

KKN IT UMY 112 melakukan pembuatan akun Youtube Bakpia  Tutut sebagai salah satu upaya branding secara online. Pada program ini kelompok  112 KKN IT UMY melaksanakan pengambilan video produksi Bakpia Tutut sebagai  salah satu rangkaian program kerja tersebut. Hasil pengambilan video akan di  edit dan kemudian di unggah pada akun youtube Bakpia Tutut. Dengan harapan  produk Bakpia Tutut dapat dikenal oleh seluruh lapisan masyarakat melalui media  sosial Youtube.

“Kegiatan ini melibatkan seluruh anggota KKN IT UMY 112, seluruh  karyawan Bakpia Tutut dan Pemilik Bakpia Tutut Triyanto. Kegiatan  pengambilan video ini dilakukan sebanyak 2 kali yaitu pada 19 Agustus dan 23  Agustus 2020 yang bertempat di Pabrik Bakpia Tutut,” ujar Fadia. (ADV)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Berita Terbaru

Advertisement

alt

Pegagan Berpotensi Memperbaiki Daya Ingat, Guru Besar UGM: Meningkatkan Dopamin

Jogja
| Jum'at, 26 April 2024, 13:27 WIB

Advertisement

alt

Lima Kdrama yang Dinanti pada 2025

Hiburan
| Kamis, 25 April 2024, 21:57 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement